Dikeliling nyamuk mungkin karena airnya diam. Supaya telor nyamuknya ga menetas di akali dengan ikan cupang karena itu makanannya.
Dari yang saya jalani untuk daun katapang 2 lembar bisa 1 bulan, jadi berikutnya tinggal di tambahkan aja. Daunnya sebagai penetral ph air. Jadi klo ada guppy...
Guppy sama cupang aman, cari cupang ce aja. Jangan lupa daun katapang 2-3 lembar. Klo ada alga eater lebih baik.
Selama ini saya jarang ganti air, cuman tambah aja.
Karena aktifitas diluar kota ga sempet mengganti air rutin, fauna yg dipilih harus hati2. Saya hanya memelihara pengendali alga seperti Algaeater, juga fauna pengendali sisa pakan yg mungkin tertinggal diarea media, seperti kuhlil.
Saya perhatikan deskripsi seller, murah yg sudah emersed (didaratkan) namun untuk pemula dan kurang waktu agak repot karena harus melalui beberapa tahapan untuk kembali full air.