Pernah pelihara antara tahun 2005 sampai awal 2019, Discus ane yang Marlboro bertahan 3 tahun.
( belinya bukan burayak sebab ane tak bisa pelihara Discus kurang dari ukuran 2 inch )
Jenis Leopard Snake Skin jarang bisa bertahan di ane.
Turquoise juga ane suka yang merah .
Red Melon dan Blue Diamond juga suka.
Discus yang belum pernah ane pelihara dasar kuning polos kayak Ogon atau Golden.
Karena di sini ngak ada yang jual dari dulu.
Kadang-kadang nyalakan pemanas ( EHEIM belinya pas lagi diskon di ACE ), aquarium 120 cm polos bukan aquascape,
setiap hari cuci filter kapas, sehingga otomatis air berkurang, jadi setiap hari ada air baru yang dimasukkan segelas besar.
Pakai aerator, filter samping.
Pakan cuma TetraBits sebab ane tidak pernah buat Burger Discus .
Menurut ane Discus sulit dipelihara dalam AQUASCAPE yang rimbun KECUALI aquariumnya cukup panjang, 100 cm ke atas .
area polosnya harus ada tempat Discus "parkir" .
Warna kadang sulit bagus kecuali Discus nya sudah besar duluan waktu masuk, dan ukurannya sulit besar sekali.
Tanaman mudah menyimpan kuman penyakit bagi Discus, belum lagi masalah CO2.
Pada umumnya tanaman suka kalau lebih dingin, pakai fan, dan Discus suka suhu hangat, pakai heater.
Discus lebih bisa tahan dan warnanya bagus itu di HARDSCAPE, jaga saja gen-gen pasiran kalau latar belakang gelap mudah muncul.