Selamet Sore Suhuwan dan Suhuwati
Semoga keadaan ente semua senantiasa sehat, gembira, bahagia dan selalu berharap surga.
Ane buat trit ini semoga menjadi tempat berdiskusi mengenai penyakit yang berhubungan dengan masalah lambung.
Ane buat ini untuk menceritakan pengalaman ane mengobati penyakit Maag yang ane derita, dan Alkamdulillah sudah mendekati sembuh.
kenapa ane bilang mendekati sembuh. Yah.. karena kadang penyakit ini masih suka nongol saat ane kelupaan menghindari pantangan-pantangannya.
Hahhhh.. ane jelasin pake bahasa ane sendiri dulu ajah ya.
Lambung...
Adalah tempat pencernaan kedua setelah Mulut.. semua makanan masuk lewat mulut kemudian akan berada di lambung untuk beberapa saat sebelum di oper ke usus 12 jari kemudian usus halus untuk diserap sari makanannya kemudian sampahnya akan masuk ke usus besar dan berakhir akan semua sampah itu akan keluar lewat Anus. Anus oleh Tuhan hanya diciptakan untuk pembuangan kotoran. Namun beberapa manusia Kreatif juga digunakan untuk hal-hal lain, seperti dimasuki sebatang peli.
Apa sebenarnya yang terjadi di lambung. Ane cuba ingat penjelasan dokter di kampung ane. Lambung adalah tempat pencernaan, disitu makanan akan dihancurkan menjadi lebih lembut agar proses penyerapan sari makanan di usus halus nanti lebih mudah.
Kalau di mulut Makanan dihancurkan dengan bantuan Gigi dan Air Liur dan Lidah. Nah kalau di lambung, proses penghancuran makanan dengan menggunakan Asam. Yahhh... Asammm.
Asam ini akan diproduksi secara otomatis oleh lambung, fungsinya untuk mencerna makanan, Sifat dari asam kan sebenarnya merusak, menggerus atau menghancurkan. Kulit kita saja, kalau sering kena asam maka akan luka. Besi kena asam akan keropos.
Nah trus dilambung gimana...? Dilambung ada semacam pelindung dinding lambung yang disebut sebagai mukosa. Fungsinya melindungi dinding lambung dari asam tadi.
Bijimana Penyakit Asam Lambung bisa terjadi.
Tubuh kita ini sebenarnya menghendaki keteraturan. Itulah kenapa orang sering bilang, penyebab penyakit maag adalah makan tidak teratur.. yup bener..
Ilustrasinya adalah..
Jika kita sarapan jam 8, maka 30 menit setelah selesai makan maka lambung otomatis akan memproduksi asam untuk mencerna makanan kita. Produksi asam ini dalam jumlah yang cukup sesuai kebiasaan sarapan kita. dengan demikian diminta atau tidak setiap pukul 8.30 lambung kita memproduksi asam. Bijimana kalau kita tidak makan, ya jelas saja asam lambung akan menggerus dinding lambung. lama-lama lapisan mukosa rusak.
Hal lain yang menyebabkan asam lambung diproduksi adalah pikiran kita. Ane gak tau hubungannya pikiran kita dengan produksi asam lambung. yang jelas yang ane alami adalah, saat beban pekerjaan ane banyak, pikiran ane lagi banyak entah kenapa maag ane kumat.
Beberapa Penyebab Ane Kena Maag dan GERD nurut Dokter
1. Kebiasaan makan tidak teratur. Dokter bilang kalau biasa tidak sarapan pagi, maka sebaiknya dilanjutkan saja. biar lambung juga terbiasa tidak memproduksi asam yang banyak saat pagi.
2. Merokok. Ini yang dokter bilang malah penyebab utama. dan ternyata betul. setelah ane berhenti merokok, lambung ane jadi enak.
3. Minum Alkohol. Ini masa lalu gan. dulu ane suka minum alkohol dan jarang makan. Sampai dokter bilang, untung masih hidup sampai sekarang
4. Begadang, Nah ini masih sering ane lakuin sampai sekarang
5. Beban pikiran, DOkter menyarankan ane untuk gak usah ngoyo dalam pekerjaan. Santai, tekuni hobby saja.
Bagaimana Ane mengobati penyakit ane?
1. berhentikan Merokok, Alkohol
2. Makan Teratur
3. Hidup santai
4. Minum obat dari dokter
5. Sering posting di Semprot
Obat apa yang ane minum
1. Lansoprazol.. ini diminum 1 jam sebelum makan. bentuknya Kapsul kata dokter itu nanti akan pecah di usus halus. Fungsi obat untuk menghambat produksi asam lambung
2. Ranitidine.. sama diminum 1 jam sebelum makan, fungsi mencegah produksi asam lambung berlebih. obat ini bekerja dilambung
3. Mucosta.. Ini obat untuk melapisi dinding lambung dari sekresi asam lambung
4. Domperidon.. ini obat untuk mencegah mual. Ane sering mual kalau makan, bahkan sering muntah.
Saat ane diobati pake ini alkamdulilloh gan, ane berangsur baik.
Obat yang udah gak mempan bagi ane adalah yang sejenis promag, milanta, dll. obat ini malah sering bikin ane mau pingsan gegara sering muntah.
Silahkan yang lain yang mau sharing atau apalah terkait penyakit maag.
Ane akhiri..yaa..
Kalau ada benarnya maka ini datangnya dari Alloh, kalau ada salahnya maka datangnya dari Setan..
Pokoknya kite masup Surga.